Krapyak, rabu (16/3/2011). Bekerja sama dengan Kementrian Agama (KEMENAG) Kabupaten Bantul, Madrasah Tsanawiyah Ali Maksum mengadakan workshop Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran untuk para guru di kalangan institusi tersebut. Dengan mengusung tema”Pendidikan Karakter dalam Pembelajaran”, workshop yang berlangsung sekitar dua jam itu, berbagai materi terkait pendidikan karakter dan tantangan pendidikan Indonesia dewasa ini dibahas secara komprehensif. Antusiasme peserta melalalui tanya-jawab dan uraian materi yang disampaikan Bpk Bahrudin; pengawas dari KEMENAG Kab. Bantul, ditutup dengan penjelasan teknis pembuatan RPP yang baik.
Dalam kesempatan ini, hadir pula Kepala Madrasah MTs Ali Maksum, Bpk. H. Fairuzi Afik Dalhar yang setia mengikuti workshop dari awal hingga akhir acara. Diharapkan, melalui workshop ini, kompetensi para asatidz dan asatidzah dalam merancang RPP dan memahami pendidikan karakter berikut tantangannya menjadi teruji dan dapat dipraktekkan dalam proses belajar mengajar.
One thought on “Workshop Pendidikan Karakter dan Pembuatan RPP”
semoga terus maju menciptakan generasi agamis berkarakter …..